Selasa, 31 Maret 2015

Laporan Hasil Pembelajaran Luar Sekolah

 SMA Negeri 2 Magelang mengadakan Study Tour pada hari kamis, 26 maret 2015. Tempat tujuan study tour tersebut adalah P.T. Sritex dan Sangiran, sebelumnya SMA Negeri 2 Magelang akan mengunjungi mall dan pabrik gula namun dibatalkan. SMA Negeri 2 Magelang telah menyediakan 5 bis pariwisata untuk murid murid, dengan memperhatikan kualitas dan kenyamanan pada bis tersebut.

Saya ada pada bis 2 bersama teman teman dari kelas kelas yang lainnya karena terdapat beberapa kelas di tiap 1 bis. Semua siswa siswi bersemangat saat menaiki bis bis tersebut. Pada saat semua sudah naik bis dan bis sudah berjalan, saya pilih untuk mendengarkan musik terlebih dahulu agar menghilangkan rasa pusing pusing. Kami semua berangkat kira kira pukul 07.00 pagi, semua berkumpul di sekitar pinggir jalan gardu listrik dekat SMA 2 Magelang. Perjalanan pertama tujuannya yaitu P.T. Sritex, namun bis bis ini harus berhenti di  pom bensin agar dapat memberi waktu siswa siswi SMA Negeri 2 Magelang untuk buang air. Pada pukul 11.30 kira kira kami sampai di P.T. Sritex. P.T. Sritex ini memiliki daerah yang sangat luas sekali karena mencapai ratusan hektar, juga P.T. Sritex ini sudah terkenal di belahan dunia. Kami ditempatkan di sebuah gedung, disana kami diberi penjelasan mengenai asal mula berdirinya P.T. Sritex. Setelah itu kami diperlihatkan proses penjahitan, penyetrikaan, dan pemotongan kain untuk seragam tentara yang ada di luar negeri, pekerjanya pun sangat amat banyak. Lalu kami diperlihatkan lobby P.T. Sritex, disana siswa siswi langsung berfoto dan membeli beberapa pakaian baik untuk dirinya sendiri maupun untuk keluarganya. Saya pun hanya mengambil gambar gedungnya untuk hasil laporan. Setelah itu kami semua pergi ke sebuah restoran prasmanan yang disediakan SMA Negeri 2 Magelang untuk siswa siswi makan disana. Setelah makan, shalat, dan keperluan lainnya perjalanan selanjutnya pun ke Sangiran. Pemandangan pada perjalanan menuju Sangiran sangatlah indah, saya bisa melihat taman taman dan tempat tempat yang belum pernah saya lihat. Kami sampai di Sangiran kurang lebih pukul 15.45. Banyak siswa siswi yang langsung berfoto dengan patung manusia purba, begitupun saya. Karena kami semua sudah telat, kami harus cepat cepat masuk situs Sangiran tersebut. Disana sangat banyak pengetahuan tentang bentuk bentuk fosil manusia purba maupun hewan hewan purba. Saya memiliki pendapat bahwa di Sangiran tidak terbukti keaslian fosil fosil tersebut karena pada saat dipegang fosil itu lebih menyerupai lilin bagi saya. Jadi sebagian fosil di Sangiran berupa patung lilin saja, bahkan ada yang menyerupai boneka.

Setelah kami semua mengunjungi situs sangiran, kami melanjutkan perjalanan ke Javaneir. Javaneir merupakan tempat oleh oleh yang berada di solo. Disitu semua siswa siswi berantusias membeli oleh oleh untuk keluarganya, begitupun saya. Disana saya membayangkan betapa senangnya toko oleh oleh tersebut jika ada rombongan siswa yang sedang berlibur ataupun study tour karena saya pikir mereka mendapatkan keuntungan yang hebat sekali. Setelah puas membeli oleh oleh, kami pun pergi ke restoran yang kami tempati untuk makan siang tadi. Kira kira pukul 19.30 kami sampai di restoran tersebut. Dengan waktu shalat, makan, buang air, dan refreshing kira kira itu menghabiskan waktu hingga pukul 20.00, kami semua pulang ke Magelang. Di perjalanan bus yang saya naiki siswa siswinya sangat bersemangat, hingga kamipun bernyanyi nanyi sepangjang perjalanan. Ada kejadian lucu pada saat perjalanan pulang, teman satu bis kami, Didin dari X IPS 2 mengalami sakit perut dan dia tidak bisa menahannya, maka dari itu bis 2 berhenti di pom bensin terlebih dahulu untuk waktu buang air siswa siswi SMA Negeri 2 Magelang. Setelah itu kamipun melanjutkan perjalanan pulang.


Di perjalanan saya tertidur hingga pukul 22.00, lalu saya menelfon orang tua saya untuk menjemput saya di gardu listrik SMA Negeri 2 Magelang. Kami semua sampai di gardu listrik tersebut pukul 23.00. Perjalanan yang sangat melelahkan namun kami semua sangat terlihat bahagia karena kami bisa belajar sambil bermain di kota Solo.

1 komentar:

  1. Yo, apik! Jangan-jangan kamu di bus cuma tidur saja. Kaali lain sebelum diunggah perlu dicek dulu ada kesalahan tulisan, ejaan atau tidak.

    BalasHapus